Kuliah Tamu Matematika FKIP UMM, Bahas Peluang Edupreneur Animasi Pembelajaran

Rabu, 05 Juli 2023 04:46 WIB   Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan

 

Malang—Ternyata grafik bergerak atau motion graphic dapat menjadi keterampilan dasar dalam mengembangkan media pembelajaran interaktif. Dalam skala yang lebih luas, keterampilan ini tidak hanya berguna bagi pengajar dalam melaksanakan pembelajaran di kelas, tetapi juga sebagai sebuah bidang entrepreneur. Hal itu diungkap Novie Riyadi, COO at Mocca Studio dan Aldikyanzha, VFX Lead Artist at Mocca Studio Malang dalam kuliah tamu Prodi Pendidikan Matematika, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Muhammadiyah Malang (UMM), Senin (3/7/2023).

Mengangkat tema "Basic to Motion Graphic for Educational Animation Content", acara yang digelar di Aula BAU Universitas Muhammadiyah Malang ini dihadiri jajaran pimpinan Prodi, dosen, staf, dan seluruh mahasiswa Angkatan 2021 dan 2022. Acara pun dikemas dalam skema workshop agar para mahassiwa bisa praktik dan menghasilkan produk secara langsung.

Dalam sambutannya, Kaprodi Pendidikan Matematika, Adi Slamet Kusumawardana, M.Si., menegaskan bahwa kuliah tamu ini merupakan momen awal kerja sama Prodi Pendidikan Matematika dengan Mocca Studio Malang dalam melaksanakan Center of Exellence Prodi Matematika. Center of Exellence (CoE) Prodi Matematika adalah program unggulan Prodi Matematika dalam rangka memutus kesenjangan lulusan dan kebutuhan industri. Dalam hal ini, CoE Prodi Pendidikan Matematika Media dan Animasi Pendidikan Digital sangat relevan dengan Mocca Studio.

“Jadi, saya sangat berterima kasih atas kesediaan kerja sama dan khususnya menjadi pembicara dalam kuliah tamu ini. Ke depan, saya berharap kerja sama ini akan semakin luas, meliputi magang mahasiswa dan pelaksanaan program Praktisi Mengajar,” kata Adi.

Ia pun berpesan kepada para mahasiswa untuk memanfaatkan momen kuliah tamu ini untuk mendalami dasar-dasar media animasi. Pasalnya, ilmu yang diperoleh akan sangat berguna baik sebagai pengajar maupun sebagai entrepreneur.

Selanjutnya, dalam sesi inti, para peserta difasilitasi untuk belajar dan berkolaborasi dalam lingkungan yang inklusif dan interaktif. Pemateri kunci, Novie Riyadi, menegaskan bahwa edupreneur animasi pembelajaran memiliki peluang yang sangat besat mengingat saat ini pembelajaran di sekolah harus relevan dengan karakteristik pembelajaran abad 21 berbasis TPACK. Secara umum, Novie menjelaskan tentang motion graphic, konten animasi edukasi, dan penggunaannya dalam konteks pembelajaran Matematika.

Dalam paparan awal, Novie, sapaan akrabnya, menegaskan bahwa aspek yang juga harus diperhatikan dalam pembuatan motion graphic edukasi adalah waktu baca.

“Motion graphic secara sederhana memang bisa diartikan sebagai gambar bergerak. Namun, Gerakan yang dimaksud bukan hanya tentang Gerakan yang elegandan ritme yang sangat baik. Aspek yang tidak kalah penting untuk diperhatikan adalah tentang waktu baca,” katanya.

Novie pun menjelaskan lima komponen utama dalam dasar-dasar animasi, yakni colour, colour theme, less is more, contrast, dan typography. Khusus tentang tipografi dalam konteks pembuatan konten animasi pendidikan, peserta diperkenalkan dengan berbagai jenis huruf, prinsip desain tipografi, dan pentingnya pemilihan jenis huruf yang sesuai dengan konten dan tujuan animasi. Dengan begitu, peserta belajar bagaimana mengatur dan menggabungkan teks dengan elemen grafis dalam konten animasi secara estetis dan efektif.

Paparan materi pun dilanjutkan dengan praktik kerja. Peserta berlatih secara langsung dan mencoba membuat konten animasi sederhana menggunakan teknik motion graphic yang diajarkan oleh pemateri. Peserta diberikan kebebasan untuk mengekspresikan kreativitas mereka dalam menghasilkan konten animasi yang menarik dan informatif. Karya yang dihasilkan para peserta pun beragam dan menunjukkan kreativitas yang tinggi. Dalam penyampaian umpan balik karya peserta, Novie memberikan apresiasi. Ia pun membagikan tips dalam mengasah keterampilan yang diperolehnya hari itu.

“Sebagai tambahan, jika Anda ingin menunjukkan sesuatu, seperti contoh-contoh konten animasi yang telah dihasilkan oleh Mocca Studio, Anda dapat berbagi contoh-contoh tersebut dengan menggunakan media presentasi atau platform yang relevan selama kegiatan workshop. Hal ini dapat membantu peserta dalam memahami dan menginspirasi mereka untuk menghasilkan konten animasi yang indah dan berkualitas,” tutupnya. (*aapr/fid)

Shared: