Penyusunan dan Pemantapan Program Kerja Menuju FKIP-UMM yang Berstandar Internasional (Periode 2018 - 2022)

Rabu, 25 April 2018 07:28 WIB   Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan

FKIP Universitas Muhammadiyah Malang menyelenggarakan Rapat Kerja dengan mengusung tema" Penyusunan dan Pemantapan Program Kerja Menuju FKIP-UMM yang Berstandar Internasional (Periode 2018-2022)" pada hari Sabtu-Minggu, 14-15 April 2018 di Hotel Orchid Batu. Acara dibuka oleh Bapak Wakil Rektor I dan dihadiri oleh Bapak Dekan dan Wakil Dekan 1,2,3 FKIP, para Kaprodi dan Sekprodi di lingkungan FKIP termasuk Kaprodi PPG, Ka. UPT Magang, Ka. PPMP, Ka. Lab. Biologi, Ka. Lab. Kimia, Ka. Lab. Bahasa, Ka. Lab. Drama, Seluruh Dosen Tetap dan Calon Dosen Tetap, serta seluruh karyawan tetap FKIP.

Bapak wakil Rektor I dalam sambutannya mengatakan bahwa ini merupakan sebuah kegiatan dalam rangka menyusun Rencana Strategis sebagai peta jalan yang wajib ditapaki, dicermati dan dievaluasi oleh penyelenggara di UMM termasuk fakultas dan program studi serta bagian-bagiannya sebagai suatu Ijtihad kreatif-inovatif untuk dilaksanakan. Supaya bersifat strategis, maka semua aktivitas/program yang dilaksanakan hams (a) bertumpu pada kekuatan institusi, (b) responsif terhadap peluang yang ada, dan (c) didukung dengan konsep dan perancangan yang layak (feasible).

Kekuatan ini tak dapat dengan serta merta dapat kita tetapkan, namun hams kita lihat berdasarkan evaluasi diri secara utuh berdasarkan pertimbangan faktor internal dan eksternal. Untuk dapat merespon peluang yang ada, tentunya kita hams pandai untuk melakukan evaluasi diri secara jujur. Dengan demikian, strategi yang ditulis layak dilaksanakan dan secara sistemik dapat tercapai.

Untuk merealisasikan agar fakultas dan prodi memiliki sinergi yang bermanfaat, maka dalam perencanaan strategis ini harus mampu mendukung visi universitas, fakultas maupun prodi. Berlandaskan pada SWOT atas penyelenggaraan fakultas dan prodi tertentu, maka dipilih strategi dasar untuk menuju exelency sebuah pendidikan tinggi melalui pembenahan sistem manajemen mutu akademik dan pelayanannya. Sasaran strategis ditujukan untuk meningkatkan akreditasi, meningkatkan publikasi ilmiah nasional dan internasional, merit sistem (sistem kecakapan), keterkaitan dan jalin padu antara industri dan kampus sehingga waktu tunggu memperolehpekerjaan menjadi pendek, dengan demikian fakultas dan prodi mampu menghasilkan produk pendidikan yang optimal.

Adapun susunan acara hari ini:

  1. Sambutan dari Bapak Dekan FKIP
  2. Sambutan sekaligus pembukaan oleh Bapak Wakil Rektor I UMM
  3. Pemaparan renstra FKIP oleh Dekan FKIP
  4. Pemaparan renstra Bidang 1,2,3 oleh wakil Dekan I, 2, 3 FKIP UMM
  5. Pemaparan renstra Prodi dan Laboratorium dilingkungan FKIP
  6. Sidang komisi bidang pendidikan, penelitian, pengabdian, keuangan dan administrasi dan kemahasiswaan
  7. Penutup acara oleh bapak Dekan FKIP.
Shared: