PLP Daring, Terobosan Magang Sekolah dari FKIP UMM

Sabtu, 04 Juli 2020 13:45 WIB   Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan

FKIP BISA. adanya virus covid 19 tidak akan menjadi penghalang bagi FKIP UMM untuk terus memberi bekal mahasiswanya mengenal dunia pendidikan melalui PLP Daring atau sebelumnya dinamakan magang. Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Muhammadiyah Malang tidak pernah berhenti berinovasi meskipun sedang berada di masa pandemi. Ini merupakan suatu kabar yan menggembirakan bagi para mahasiswa Prodi Pendidikan Bahasa Inggris, Prodi Bahasa Indonesia, Prodi Biologi, PGSD, Prodi Matematika, serta Prodi PPKN yang berada di bawah naungan FKIP karena tidak perlu khawatir tidak bisa mengikuti PLP sebab sudah diadaakannya Pedoman PLP Daring yang dijalankan oleh Unit PLP dan Microteaching dalam menyikapi situasi saat ini.

Sebagai salah satu Lembaga Pendidikan Tenaga Kependidikan (LPTK) unggul nasional, FKIP UMM senantiasa aktif untuk berinovasi dalam proses pembelajaran di kelas maupun pelaksanaan magang. “PLP daring adalah suatu terobosan FKIP UMM untuk memfasilitasi mahasiswa supaya tetap bisa melakukan PLP meskipun tanpa harus belajar, observasi dan diskusi langsung dengan sekolah-sekolah mitra karena kami melakukannya berbasis online platform,” tegas Drs. Nurwidodo, M. Kes., Kepala Unit PLP Dan Microteaching FKIP UMM, ketika memberikan pembekalan PLP kepada Dosen dan Guru Pembimbing Lapangan serta seluruh peserta PLP secara virtual melalui Zoom dan YouTube.

PLP Daring ini memiliki keunggulan yang luar biasa yakni melibatkan seluruh pihak pelaksana dan dapat mengimplementasikannya tanpa ada kendala yang berarti.  Ini jelas karena persiapan, komitmen, integritas serta tanggung jawab para personil yang terlibat baik langsung maupun tidak langsung dalam pelaksanaan PLP 1 Daring. “PLP 1 Daring ini tak lain sebagai pengganti antara Magang 1 dan 2 ini bertitik berat pada proses pemahaman penyelenggaraan institusi kependidikan serta bagaimana proses menyiapkan pembelajaran” jelas Obu Aninda Nidhommil Hima, S.Pd., M.Pd selaku koordinator pelaksana PLP.

Pembaruan-pembaruan seperti di atas akan selalu diupayakan secara maksimal oleh FKIP bukan hanya dalam hal pelaksanaan PLP 1 tapi juga pelayanan-pelayanan akademik lainnya sehingga mahasiswa mendapatkan kualitas pelayanan terbaik dan akhirnya mereka bisa menjadi pendidik yang profesional. (*Sin)

Shared: